Semakin lama, semakin banyak penghuni dunia maya. Dunia yang sekarang menjadi bagian penting dari dunia kita, ada dari mereka yang hanya sekedar berkunjung untuk mendapatkan hiburan, hingga menjadi 'aktivis' didalamnya. Layaknya hidup di dunia nyata. 

MEREKA YANG TERLENA

Mereka pun berinteraksi dengan cara 'khusus' mereka. Di dunia maya mereka mencari teman sebanyak-banyaknya, bahkan samaoai memilih jodoh. Mereka bersosial dalam sebuah wadah yang bernama medsos. Mereka membuat rumah dengan alamat email dan website. Ada diantar mereka yang menggunakan rumah mereka untuk berdagang, menebar kebaikan, membagi ilmu, bahkan sampai hal-hal yang terlarang. 


Sayang, ketika mereka berpindah dunia menuju dunia maya jasad mereka masih berpijak di bumi. 

Karenanya, bagi mereka yang merasa suntuk dengan kehidupan di bumi mereka tak perlu merogoh saku dalam-dalam untuk mendaftar ke negara luar angkasa semacam Asgardia. Cukup berpindah ke dunia maya maka rasanya tak akan jauh berbeda. 

Akan tetapi benarkah rasanya tak jauh berbeda?? Ya lihat saja orang-orang yang tengah berada di dunia maya dengan bantuan laptopnya, ponselnya sampai digabungkan dengan VRnya. Maka hampir bisa dipastikan mereka tak bisa 'terkoneksi' seratus persen dengan semua orang-orang yang murni berada di bumi. 

Fenomenanya,  ketika orang-orang berkumpul dalam suasana menunggu maka tak jarang kita lihat mereka fokus kepada ponselnya, jika orang yang di sampingnya bertanya dia tidak benar-benar paham dengan pertanyaan yang diajukan. 

BANGUN. . . . . .!!!
INI DUNIA NYATA. . . . . !!!

Atau bahkan yang lebih parah tidak memperhatikan orang tuanya ketika berbicara , wal Iyyadzubillah. 

Walaupun fenomena yang cukup memprihatinkan itu tak berlaku bagi semua warganet, namun hal itu cukuplah jadi peringatan bagi kita. 

Pertama, sekaktif apapun kita di dalam dunia maya, bahkan kalaupun kita jadi presidennya, ingatlah selalu bahwa kita masih memijak bumi, jangan lupakan mereka yang ada di sampingmu. 

Teman-temanmu berada di bumi, merekalah yang menjengukmu ketika sakit, mengunjungi dengan silaturrahmi merekalah orang-orang yang murni berada di bumi. 

Jadi, bangunlah sekarang. . . . !!! 



__________
Disarikan dari majalah al-Mawaddah vol. 110 tahun ke 10



0 Komentar